Tampilan Baru Goodison Park |
Match pertama EPL 2013/2014 di kandang sendiri The Grand Old Lady, Pasukan Roberto Martinez harus mengakui kokohnya lini pertahanan The Baggies - julukan West Bromwich Albion.
Semenjak awal menit babak pertama The Toffees sudah mengambil insiatif menyerang dan berusaha mencuri gol, namun sering kali peluang melebar dan mampu dihentikan kiper tangguh Foster.
Dukungan Evertonian dgn Long March dari Stanley Park menuju Goodison |
The Blues mendominasi dari menit awal sampai akhir, mengukir serangkaian peluang yang hampir menjadi gol pada beberapa kesempatan. Yang paling mendekati gol adalah upaya babak kedua Marouane Fellaini dengan Heading-nya yang masih membentur gawang, sementara juga dari Full Back tak kenal lelah Seamus Coleman yang juga tendangannya membentur tiang. Era baru di Goodison dengan manajer baru Martinez ditandai dengan sambutan Fans sebelum laga dimulai dan menjadi yang pertama kalinya di fixture kompetitif EPL 13/14. Tapi sebelumnya ada Cermonial menyentuh untuk sejarah klub sebagai Supporter Loyal Billy Ingham 86 tahun dari program Premier League #YouAreFootball, ia menjadi bintang Premier League untuk promo iklan baru di TV, yang dimana ia mewakili penghargaan khusus untuk almarhum Dave Hickson "Canon Ball Kid" yang telah meninggal di awal musim panas lalu.
Tribute Dave Hickson |
Kembali pada permainan, kesempatan pertama Everton datang setelah tujuh menit babak pertama berlangsung lewat sundulan Steven Pienaar yang mampu diamankan oleh Ben Foster. Pemain asal Afrika Selatan lagi-lagi harus membuat sang penjaga gawang bekerja ekstra namun kali ini tendangan pienaar masih rendah. Pada menit 20 datang upaya Ross Barkley untuk mengulang aksi heroiknya pekan sebelumnya mencetak gol dari jarak jauh namun masih melebar.
Long Shoot Barkley |
Pada babak kedua datang kesempatan dari Jelavic yang berada di daerah gawang Foster namun tendangannya mampu di blok. Martinez membuat pergantian pemain ganda saat 20 menit tersisa, memasukkan Steven Naismith dan Arouna Kone untuk debut kandang menggantikan Jelavic dan Mirallas. The Baggies juga mampu membuat peluang emas yg nyaris tercipta gol dari kaki Shane Long dan memaksa Howard melakukan penyelamatan. Penampilan mengesankan Ben Foster harus berakhir saat ia tertatih-tatih saat 12 menit tersisa dan ia diganti namun barisan penyerang Everton tdak mampu memaksimalkan peluang untuk menciptakan gol. Ketika tendangan sudut mengarah pada Phil Jagielka dan mampu di teruskan Fellaini lagi-lagi membentur tiang gawang. Dan hasil imbang kedua harus diterima para Evertonian di Era Baru ini.
TEAM SHEET
Team Sheet EFCWBA |
MATCH STATS :
Live Stats |
Dari statistik penguasaan possesion dan Goal Attempt Everton masih unggul seperti pekan sebelumnya namun kali ini peluang-peluang tidak mampu menghasilkan gol karena rapatnya barisan belakang The Baggies.. lalu sang Target-man Jelavic kurang mendaptkan umpan matang sering kali dia harus mencari bola sendiri.
by @ghozter04
No comments:
Post a Comment