Translate

Thursday 2 May 2013

Match Review : Everton 1-0 Fulham "Kemenangan atas Fulham untuk persiapan Derby"


EVERTON 1-0 Fulham
Goodison Park | 27 April 2013 21:00WIB | Attendance - 
Pienaar 16'


Everton kembali meraih tiga poin untuk yang kelima kali secara berturut-turut di Goodison Park yaitu mengalahkan Fulham ke-20 kalinya.

Gol Steven Pienaar pada menit 16 cukup untuk mengambil raihan tiga poin meskipun, seharusnya The toffees menciptakan banyak peluang dan gol.

Kevin Mirallas, Marouane Fellaini dan pemain pengganti Ross Barkley semua memiliki peluang yang bagus untuk dapat menambahkan angka pada scoreline namun peluang-peluang tersebut mampu digagalkan.

Hasil tiga poin tampak lebih baik untuk The Blues setelah Wigan mampu mengimbangi Tottenham kalau saja bukan karena gol bunuh diri di injury time di DW Stadium maka skuad David Moyes dapat lebih dekat dengan tempat yang diinginkan tiket ke Liga Europa.

Moyes membuat dua perubahan ditim setelah kekalahan di Sunderland, kembali fitnya Phil Jagielka mengisi posisi John Heitinga dan mengganti Darron Gibson yang cedera dengan Nikica Jelavic berduet dengan Anichebe di depan, Fellaini kembali ke Posisi favoritnya Midfielder.

Perubahan yang berarti beralih ke formasi 4-4-2, dengan Jelavic bergabung di depan dengan Anichebe. Fellaini, juga terus memberi ancaman untuk The Cottagers - seperti yang telah ia lakukan dua gol balasanya di lek pertama di Cottagers Stadium, dengan hasil imbang di 2-2 Bulan November Lalu.
Pienaar Anichebe Fulham
Anichbe memberikan Selamat pad Pienaar


Dan Fellaini lah yang nyaris memecah kebuntuan hanya dalam waktu tiga menit, Rekan senegaranya Mirallas memberikan umpan tendangan pojok tapi sundulan ke bawah nya masih belum melewati garis gawang.

Mirallas juga mencoba melakukan tendangan namun penyelamatkan yang baik dari Mark Schwarzer tetap belum merubah keadaan, lalu umpan rapi yang melibatkan Anichebe dan Leon Osman diberikan kembali ke mirallas namun bendera naik terangkat dan Offside untuk pemain Belgia itu.

Lagi Osman terlibat dalam proses gol pertama mengirim umpan bola ke sisi kanan ada Seamus Coleman. Sebelum mencapai garis Coleman mengirim cross melintasi gawang dan ada Pienaar, akhirnya Gol terjadi dan penonton Goodison Park bergemuruh, gol ketujuh Pienaar musim ini dari jarak delapan meter.

Baru berjalan 30 menit Dimitar Berbatov cedera dan digantikan oleh Mladen Petric, kerugian buat Fulham.

Pienaar ditackle oleh mantan pemain pinjaman Everton Philippe Senderos, namun peluang free kick dan peluang dari Mirallas mampu di block dinding pertahanan Fulham.

Memang, permainan yang menghibur yang ditunjukkan The Blues dengan peluang datang dari kedua sayap Baines-Pienaar lalu Coleman-Mirallas, namun Fulham juga mendapat peluang pertama ketika tembakan Alex Kacaniklic mampu dibelokkan melebar jauh oleh Coleman pada menit 38.

Baines Header Fulham
Baines berduel dengan Emanuelson


Jelavic mencoba mendapatkan peluang dengan umpan pada Anichbe namun trough pass nya masih dapat dipotong pemain lawan.

Peluang kembali datang dari Fellaini namun Shootnya membentur Anichbe, pemain pengganti Fulham Petric gagal mengkonversi peluang dari umpan Richardson yang berbahaya.

Pada istirahat jeda babak pertama, Goodison menyambut kembalinya para pahlawan yang memenangkan Gelar musim 1962-1963 yaitu Legenda The Blues Alex Young, Derek Temple, Mick Meagan, Tony Kay dan Billy Bingham yang turun ke lapangan.

Tribute juga dibayar untuk sembilan anggota pemain lainnya yang telah tiada, di antaranya manajer Harry Catterick dan legendaris Brian Labone.

Babak kedua kembali bergulir dan peluang-peluang datang untuk kedua tim. Everton memang memimpin satu gol, namun 1 gol belum cukup untuk mengunci tiga poin karena Fulham dibabak kedua tampil lebih menyerang. Peluang kembali datang untuk Fulham di menit ketujuh setelah jeda, peluang Richardson di dalam kotak penalti namun tendanganya masih melambung di atas gawang Tim Howard.

Hal itu menjadi peluang terakhirnya karena cedera dan tertatih-tatih lalu kemudian digantikan oleh Damien Duff.

Everton kembali mendapat peluang ketika Jagielka gagal untuk mengkonversi Crossing tendangan sudut dari Baines, bola hanya meluncur keatas melewati kepala Jelavic. Pemain Kroasia tidak tampil maksimal, Dan Moyes menggantikannya dengan Barkey untuk menambah pertahanan di lini tengah.

Dan dampaknya peluang datang lagi, namun bendera hakim garis lagi-lagi menghentikan Mirallas saat ia mencoba memanfaatkan umpan dari sang Wonderkid itu.

Osman mecoba tendangan voli jarak jauh namun dapat dibelokkan, lalu Mirallas nyaris menambah pundi gol Everton, dengan dribble menjentinya bola melewati Eyong Enoh sebelum akhirnya memaksa Schwarzer melakukan penyelamatan. Peluang juga datang dari Fellaini dan Anichebe namun hanya membentur mistar gawang.


Everton v Fulham
Pienaar berebut bola dgn Eyong Enoh

Dan perburuan gol kedua tim terus terjadi di babak kedua namun lagi-lhi tidak ada yang mampu mengkonversi menjadi gol. Untungnya peluang lawan tidak kesulitan dihentikan barisan pertahanan The Blues. Barkley mencoba membuat gol pertamanya untuk Everton di detik-detik injury time, namun lagi-lagi Schwarzer membuat penyelamatan yang baik. 

1 gol cukup untuk Everton mengunci tiga poin, ini adalah kemenangan empat dikandang, dan empat Cleansheet.

#COYB #NSNO
By @ghozter04




STARTING LINE UP

Team Sheet


FORMASI KEDUA TIM #EVEFUL

Formasi Kedua Tim



MATCH STATS

Match Stats

MATCH VIDEO



No comments:

Post a Comment